Langkah pertama mengunjungi situs yang menyediakan jasa submit ke mesin pencari secara gratis, hari gini kalau ada yang gratisan ngapain harus pake bayar, ya nggak? Salah satu situs yang dapat kita gunakan untuk freesubmission adalah situs freewebsubmission.com. Coba klik link disamping kemudian anda akan di bawa ke halaman utama situs freesubmission. Pada halaman utama itu juga scrol ke bawah dan anda akan menemukan tempat untuk mengisi alamat blog, nama anda, alamat email, nomor telepon serta mencentang kotak kecil seperti di bawah ini:
- Website url: Isi dengan alamat blog anda, contohnya htto://dedi-smk.blogspot.com
- Name: Isi dengan nama anda, contohnya dedi styawan
- Email addres: Isi dengan alamat email anda, (harus yang masih bisa di gunakan)
- Business Phone: Isi dengan nomor telepon anda
- Jangan lupa untuk mencentang I have read and agree the terms
- Kemudian klik submit Your Site
Setelah anda klik Submit Your Site belum selesai sampai disini saja karena anda masih harus mengonfirmasi alamat email yang anda masukkan, inilah sebabnya anda harus menggunakan alamat email yang masih benar-benar bisa di gunakan. Buka email anda, jika anda punya email di gmail bukalah gmail.com namun jika punya yahoo bukalah ymail.com. Sebagai contoh saja setelah saya klik submit your site maka dalam email saya (yahoo) muncul pesan seperti di bawah ini:
Seperti pada gambar si atas (klik gambarnya jika kurang jelas) pada kotak masuk email saya terdapat pesan yang menyuruh saya untuk memferifikasi alamat email. Klik Verify Membership (yang saya beri anak panah) kemudian anda telah selesai memverifikasi alamat email dan akan muncul pesan seperti di bawah ini:
Jika anda menjumpai pesan seperti di atas saya yakin anda sudah tau apa maksudnya dan anda juga sudah tau apa yang harus anda lakukan. Sekedar info saja jika anda memang belum tau apa yang harus di lakukan silakan klik Submite Your Site, nah setelah itu anda telah selesai dan berhasil mendaftarkan situs anda ke 20 mesin pencari sekaligus tanpa harus repot-repot mendaftarkannya satu persatu. Sekian artikel singkat kali ini semoga membawa manfaat bagi kita semua terutama bagi saya pribadi.
Post a Comment
Apakah artikel dalam blog ini akurat dan dapat dipertanggung jawabkan?
Mohon maaf, blog merupakan sarana untuk bertukar informasi, bertukar opini dan bahkan sarana untuk menulis buku harian. Saya tak menjamin keakuratan informasi dalam blog ini karena sebagian artikel merupakan pendapat saya pribadi, pengalaman saya dan hal-hal lain yang tak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya. Hendaknya anda jangan menjadikan blog ini sebagai acuan sumber informasi akurat anda, blog ini berisi artikel yang berupa opini yang belum tentu kebenarannya.