cara mengganti alamat blog (blogspot)

Alamat blog yang telah kita buat di blogger yang berakhiran blogspot.com seperti blog saya yang memiliki alamat http://dedi-smk.blogspot.com biasanya sering kali menimbulkan konflik di dalam diri sendiri. Konflik yang terjadi biasanya didasarkan pada kurang begitu sreg dengan alamat yang telah kita daftarkan sebelumnya, misalnya saja alamat blog saya dedi-smk padahal tidak selamanya pula saya bersekolah di SMK, ingin rasanya saya mengganti alamat blog ini namun sampai sekarang masih mempertimbangkan kerugian yang akan saya alami yakni harus memulai perjuangan ngeblog dari awal lagi. Hal seperti ini sering kali di alami oleh blogger pemula (seperti saya) karena merasa alamat yang telah di daftarkan kurang bagus dan tidak sesuai dengan tema blog yang telah di buat dan memiliki pemikiran untuk mengganti alamat blog dengan yang lebih bagus.

Sebelum anda benar-benar serius untuk mengganti alamat blog harap perhatikan kerugiannya terlebih dahulu, apa saja sih sebenrnya kerugian yang akan di alami jika anda mengganti alamat blog?

1. Pagerank, alexa rank, trafik rank akan mulai dari awal lagi.
Jika anda memang serius mengganti alamat blog harus sudah memperhatikan dampak negatif ini, jika anda mengganti alamat blog dengan domain top level (TLD) mungkin akan dengan cepat pagerank segera kembali normal, masalahnya jika anda mengganti alamat blog dengan domain blogspot lagi akan lama untuk bisa mengembalikan pagerank.

2. Pengunjung akan menurun drastis
Ini merupakan akibat dari resetnya pagerank, perjuangan anda selama ini telah mengumpulkan pengunjung yang lumayan akan kembali ke nol lagi jika anda mengganti alamat blog anda. Menurut saya ini sebaiknya tidak perlu di lakukan mengingat pengunjung juga tidak terlalu memperhatikan alamat blog yang sedang mereka kunjungi karena mereka hanya membutuhkan informasi yang dapat diperoleh dari blog kita.

Saran dari saya sebaiknya anda mengganti alamat blog saat blog masih berusia dini misalnya saja baru 1 minggu atau 1 bulan karena pada saat itu pengunjung belum terlalu banyak dan juga belum memiliki pagerank. Nah jika memang anda berminat untuk mengganti alamat blog (blogger) anda berikut ini adalah caranya:

Pertama log in ke blogger dan pada menu drop down pilih setelan, lihat gambar di bawah ini:

Jika tidak ada menu setelan berarti blog anda berbahasa Inggris, coba cari kata settings. Setelah anda klik setelan maupun setting akan muncul halaman baru yang tampilannya seperti di bawah ini:

Klik edit pada alamat blog dan masukkan alamat blog baru anda, jika alamat blog tersedia maka alamat blog anda akan segera berganti menjadi alamat blog yang baru. Mudah bukan cara mengganti alamat blog di blogspot? nah jika artikel ini bermanfaat mohon di share ya.

No comments:

Post a Comment

Apakah artikel dalam blog ini akurat dan dapat dipertanggung jawabkan?

Mohon maaf, blog merupakan sarana untuk bertukar informasi, bertukar opini dan bahkan sarana untuk menulis buku harian. Saya tak menjamin keakuratan informasi dalam blog ini karena sebagian artikel merupakan pendapat saya pribadi, pengalaman saya dan hal-hal lain yang tak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya. Hendaknya anda jangan menjadikan blog ini sebagai acuan sumber informasi akurat anda, blog ini berisi artikel yang berupa opini yang belum tentu kebenarannya.